-->

MEMBANGUN KARSA PENULISAN



MEMBANGUN KARSA PENULISAN
A.    Kemampuan kuat menulis dimulai dari diri pribadi
Seringkali timbul pemikiran jika menulis harus menjadi penulis, atau apa bedanya menulis dengan menjadi penulis?
Sesungguhnya setiap orang bisa menulis. Tidak dibutuhkan bakat luar biasa untuk bisa menulis. Menulis marupakan sebuah keterampilan yang bisa dipelajari. Ada deskripsi, ada definisi, ada teori yang artinya merupakan bagian dari ilmu pengetahuan. Maka, menulis merupakan keterampilan yang bisa dipelajari. Hakikat dari menulis adalah upaya mengekspresikan apa yang dilihat, dialami, dirasakan,dan dipikirkan kedalam bahasa tulisan.sebagai sebuah proses transfer ilmu dan informasi. Menulis adalah proses kegiatan untuk memberdayakan potensi yang ada pada diri seseorang. Mengapa???, karena, ide, pemikiran, gagasan dapat disampaikan pada orang lain secara lebihbluas melalui media tulisan. Orang yang mampu menulis adalah yang mempunyai kesempatan besar untuk menyebarkan ide dan pemikiran kepada masyarakat secara luas. Itu artinya ide yang tertulis diharap dapat ditangkap, dan dimengerti oleh pembaca yang dikehendaki atau yang dituju. Ide dan pemikiran yang dicurakan dalam tulisan perlu ditetapkan tujuannya. Baik tujuan menulis, dan kepada siapa tulisan ini ditujukan. Dengan demikian penggunaan bahasa, istilah dan ide yang akan disampaikan sesuai dengan keinginan pembaca.
Dari pemaparan di atas, bisa diihat jika menulis sesungguhnya bermula dari keinginan, kemauan atau minat. Dari situ akan timbul rasa suka yang akhirnya cinta. Seseorang yang menikmati apa yang dilakukannya akan merasa bahagia. Kebahagiaan bisa berbagi, bisa menularkan motivasi dan wawasan atau sekadar berbagi rasa sudah sangat luar biasa. Maka, semua akan menjadi candu yang membuatnya ingin menulis... menulis dan menulis...
Membaca pernyataan-pernyataan diatas, dapat dijadikan suatu pedoman awal, jika kita mau memulai menjadi penulis berarti kita mempunyai kontribusi penyebaran ilmu.  Tulisan dibuat dalam rangka ikut memajukan bangsa, karena gagasan-gagasan kita dapat dibaca oleh orang lain.

Untuk  kawan2 yang ingin menDownload Filenya secara lengkap jangan Khawatir untuk masalah itu, kawan bisa MENDOWLOADnya Di SINI.!
https://docs.google.com/file/d/0BzV0wLaPEo4NdzExNklOdUVPZWM/edit
 

No comments